logo-raywhite-offcanvas

17 Apr 2025 NEWS 3 min read

Tertarik Desain Lantai Mezzanine? Pahami Kelebihan dan Kekurangannya Pada Penjelasan Berikut Ini

Lantai mezzanine sering ditemukan pada rumah dengan lahan terbatas sebagai solusi untuk memaksimalkan penggunaan ruang. Kehadiran mezzanine dapat menjadi alternatif bagi pemilik rumah yang ingin menambah fungsi ruang tanpa harus membangun lantai tambahan sepenuhnya.Dengan memanfaatkan ruang kosong antara lantai dan langit-langit, sehingga mezzanine menciptakan ruangan tambahan, rumah satu lantai seolah memiliki dua lantai dalam satu ruang.

Biasanya, area ini dimanfaatkan sebagai ruang tambahan dalam satu ruangan, seperti perpustakaan kecil, kamar tidur, atau fungsi lainnya. Material lantai mezzanine dapat dipilih sesuai kebutuhan, seperti beton, baja, atau kayu. Meski konsep ini menarik untuk diterapkan di rumah, penting untuk memahami kelebihan dan kekurangannya terlebih dahulu. 


Meskipun keputusan akhirnya bergantung pada preferensi dan kebutuhan Anda, tidak ada salahnya mempertimbangkan semua aspek sebelum memutuskan. Namun, sebelumnya Anda juga harus pahami apa itu mezzanine.


Apa Itu Mezzanine?

Sebelum melanjutkan pembahasan, ada baiknya untuk memahami terlebih dahulu apa itu mezzanine. Lantai mezzanine berasal dari kata Italia mezzano yang berarti tengah. Secara sederhana, mezzanine adalah lantai yang terletak di antara lantai dasar dan langit-langit rumah. Luas lantai mezzanine umumnya sekitar 25% dari total luas bangunan. Biasanya, mezzanine dirancang dan dibangun dengan tujuan tertentu yang jelas.


Fungsi Mezzanine Apa Saja?

Lantai mezzanine sangat ideal bagi Anda yang memiliki rumah dengan lahan terbatas dan membutuhkan ruang tambahan. Mezzanine dapat berfungsi sebagai ruang tidur, ruang kerja, ruang rekreasi, dan berbagai kegunaan lainnya. 


Jika dibangun dengan hati-hati, penerapan mezzanine bisa lebih ekonomis dibandingkan dengan membangun atau merenovasi lantai baru. Namun, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, seperti memastikan faktor keamanan, merencanakan sirkulasi udara dan pencahayaan yang optimal, serta memastikan plafon ruangan cukup tinggi untuk kenyamanan penghuni.


Kelebihan Lantai Mezzanine

  1. Lantai tambahan dapat digunakan untuk keperluan tambahan seperti ruang kerja, kamar tidur, bahkan tempat kumpul.

  2. Lantai tambahan tersebut memungkinkan pandangan ke lantai utama, sehingga menciptakan kesan ruang yang lebih terbuka dan terhubung. 

  3. Konsep mezzanine dapat meningkatkan pencahayaan alami di dalam ruangan, sekaligus menambah efek visual yang menarik.

  4. Konsep mezzanine menciptakan desain unik dan estetik, sehingga dapat menjadi daya tarik secara visual.


Kekurangan Lantai Mezzanine

  1. Tidak cocok bagi rumah dengan langit-langit rendah karena konsep ini memakan ruang vertikal pada lantai utama.

  2. Desain rumah cukup kompleks karena memerlukan beberapa komponen seperti keamanan, tangga, railing tangga dan lain-lain.

  3. Memakan sebagian ruang utama karena digunakan untuk membuat tangga atau akses yang dibuat untuk mezzanine. Oleh karena itu harus dipertimbangkan dengan matang. 


Sebelum membuat desain lantai mezzanine, alangkah baiknya untuk memahami konsep tersebut dengan matang serta paham kelebihan dan kekurangannya. Dengan demikian, Anda tidak kaget ketika lantai mezzanine sudah terbangun. Bagi Anda yang ingin memiliki hunian dengan tempat kuliner, Anda bisa percayakan ke Ray White Menteng. Ray White Menteng menjadi pilihan yang tepat, Anda bisa mengunjungi website Ray White Menteng di//menteng.raywhite.co.id/ atau bisa hubungi Ray White Menteng di (62-21) 31909333 atau menteng@raywhite.co.id. Find a home that suits your lifestyle with Ray White!


“Ray White Menteng, Your Best Property Agency Since 1998"